Ketahui Jenis Sekolah Dasar Terbaik yang Tepat untuk Si Kecil

belajar

Pemilihan SD adalah hal yang penting bagi si kecil. Hal ini disebabkan SD juga mempengaruhi perkembangan anak, baik secara kognitif, asertif, dan aspek-aspek lainnya. Maka dari itu, kamu perlu memilih SD yang tepat sesuai bakat, minat, dan kepribadian si kecil. Tenang, kredit tanpa agunan akan membantumu mewujudkannya.

Ada berbagai jenis SD di Indonesia yang bisa kamu pilih demi masa depan si kecil. Yuk ketahui informasi selengkapnya di bawah ini!

Jenis SD untuk Si Kecil dengan Kredit Tanpa Agunan

Saat ini Indonesia memiliki beberapa jenis SD yang memiliki sistem pembelajaran yang berbeda-beda. Sistem pembelajaran inilah yang sebaiknya kamu diskusikan dengan pasangan dan anak yang bersangkutan supaya kamu bisa memilih sekolah yang tepat untuk si kecil.

Berikut beberapa jenis SD tersebut untuk bahan pertimbangan di rumah:

Nasional

Sekolah nasional adalah jenis sekolah yang paling sering kita temui sehari-hari. Sekolah ini menggunakan kurikulum serta sistem pembelajaran yang sudah ditetapkan oleh pemerintah. Bahasa yang digunakan dalam proses belajar pun adalah bahasa Indonesia.

Terdapat dua jenis sekolah yang menerapkan sistem ini, yaitu sekolah negeri dan swasta. Sekolah negeri diselenggarakan oleh pemerintah dan biaya operasionalnya berasal dari pajak. Bahkan banyak sekolah negeri yang tidak memungut biaya kepada muridnya alias gratis.

Di samping itu, ada juga sekolah swasta. Sekolah ini dikelola oleh sebuah yayasan. Biasanya sekolah swasta akan menerapkan sejumlah biaya sekolah sebagai biaya operasional. 

Nasional Plus

Jenis sekolah nasional plus sudah dikenalkan oleh lembaga ANPS (Association of National Plus Schools) sejak tahun 2000. Lembaga itu juga yang menetapkan kriteria dari sekolah tersebut.

Sekolah nasional plus merupakan jenis sekolah yang juga menerapkan kurikulum dari pemerintah. Namun sekolah ini juga memadukan kurikulum tersebut dengan kurikulum internasional. Bahasa dalam proses belajar pun bisa memakai bahasa Inggris atau bahkan bahasa Mandarin.

Di samping itu, sekolah nasional plus juga didukung oleh berbagai fasilitas dan ekstrakurikuler yang memadai. Maka tidak heran bila biaya sekolah ini lebih besar daripada sekolah nasional.

sekolah dasar

Internasional

Sekolah internasional merupakan jenis sekolah yang sedang naik daun akhir-akhir ini. Sesuai namanya, sekolah ini menggunakan kurikulum internasional yang terakreditasi. Bahasa yang digunakan sehari-hari pun adalah bahasa Inggris. 

Di samping itu, sekolah internasional juga didukung oleh berbagai fasilitas dan ekstrakurikuler unggulan untuk mengembangkan minat dan bakat siswa. Guru-guru hingga murid-muridnya pun banyak yang dari luar negeri.

Tak salah jika sekolah ini sering dipilih oleh masyarakat khususnya kalangan atas meskipun biayanya cukup mahal.

Asrama

Asrama merupakan jenis sekolah yang menawarkan tempat tinggal bagi para murid yang belajar di sana. Dengan demikian, mereka akan belajar, istirahat, dan melakukan aktivitas-aktivitas lain di wilayah yang sama. Selain siswa, para guru dan karyawan biasanya juga tinggal di sana.

Dengan sekolah asrama, siswa bisa melatih kemandiriannya karena ia harus melakukan semua hal sendiri tanpa bantuan orang tua. Komunikasi antar warga semakin intens. 

Selain itu, kamu harus menyiapkan biaya di luar sekolah juga seperti makan dan tempat tinggal bila menyekolahkan di kecil di sini.

Alam

Sekolah alam pada awalnya dibangun untuk masyarakat menengah ke bawah yang tidak mampu bersekolah di sekolah umum karena mahalnya biaya. Namun kini sekolah alam bisa diakses oleh kalangan mana saja.

Sekolah alam sedikit berbeda dengan sekolah lainnya karena alih-alih di kelas, proses pembelajaran dari sekolah ini dilakukan di tempat terbuka. Bahkan para siswa juga akan diajarkan kegiatan lain yang berkaitan dengan alam seperti beternak dan bercocok tanam.

Beberapa sekolah alam sudah cukup terkenal di Indonesia, salah satunya adalah milik Dik Doank.

Madrasah

Madrasah adalah jenis sekolah yang diperuntukkan oleh para siswa beragama Islam. Pada dasarnya jenis sekolah ini menggunakan kurikulum yang sama dengan sekolah nasional, namun bila sekolah nasional di bawah naungan Kemdikbud, maka madrasah di bawah naungan Kemenag.

Dengan demikian ada beberapa tambahan materi agama yang diajarkan di madrasah. Para siswa pun biasanya diminta untuk memakai seragam yang menutup aurat, seperti kerudung bagi siswa perempuan.

Homeschooling

Seperti namanya, homeschooling adalah sekolah yang diselenggarakan di rumah. Dengan demikian, guru akan datang ke rumah siswa untuk proses pembelajaran. Biasanya jadwal sekolah bisa diatur sesuai kebutuhan.

Kurikulum yang digunakan pun bisa dipilih, yakni nasional atau internasional. Selain itu, para siswa homeschooling juga akan mengikuti ujian penyetaraan sehingga dapat diakui oleh negara.

Biaya Sekolah Dasar

Di atas kamu sudah mengetahui berbagai jenis Sekolah Dasar yang ada di Indonesia. Terkadang ada juga Sekolah Dasar yang menggunakan kurikulum dan sistem pembelajaran campuran dan bisa jadi bahan petimbangan.

Di samping itu, kamu perlu mempertimbangkan biaya yang bervariasi dari masing-masing sekolah. Beberapa sekolah akan membutuhkan total biaya hingga Rp100 juta agar si kecil bisa belajar dengan nyaman.

Yuk, dapatkan dana untuk pendidikan Si Kecil dengan apply digibank KTA! Berikut beberapa keunggulannya:

  • Syarat kredit tanpa agunan yang mudah, yakni memiliki NPWP, e-KTP, pendapatan minimal Rp5 juta per bulan, serta domisili Surabaya, Semarang, Bandung, atau Jabodetabek
  • Layanan 24 Jam, ajukan kredit di Aplikasi digibank by DBS atau website go.dbs.com/kta kapan saja melalui gadget
  • Proses persetujuan hanya 60 detik
  • Dana langsung cair ke rekening digibank by DBS hingga Rp200 juta
  • Pilih nominal pencairan sesuai keinginanmu 
  • Dapat dicicil hingga 36 bulan
  • Tanpa dokumen fisik

Jadi tunggu apalagi? Segera ajukan kredit tanpa agunan di digibank by DBS, apalagi tahun ajaran baru semakin dekat. Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa klik di sini